Antusias Warga Desa Bonjor Sambut Pembukaan Program TMMD

    Antusias Warga Desa Bonjor Sambut Pembukaan Program TMMD

    TEMANGGUNG - Ratusan warga Desa Bonjor terlihat sangat antusias memadati jalan menuju ke lapangan Dusun Krajan untuk menyaksikan upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) sengkuyung tahap 1 tahun 2024 Desa Bonjor Kecamatan Tretep Kabupaten Temanggung. Selasa (20/02/2024).

    Pembukaan Program TMMD disambut meriah oleh masyarakat salah satunya aksi marching band dari desa setempat.

    Warga mengaku ada yang sengaja ingin menyaksikan upacara hingga ahir kegiatan selama program TMMD. yang secara pasti memberikan manfaat yakni pembangunan desanya.

    “Saya datang ke lapangan ini karena ingin melihat kemeriahan pembukaan TMMD. Apalagi baru kali ini ada di desa kami dan bisa melihat TNI upacara, ” kata Ulfa yang datang bersama anaknya.

    Tidak sedikit dari warga yang memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mengabadikan momentum tersebut dengan mengambil foto dan video bersama pejabat dari telepon genggam mereka.

    Sama halnya salah satu guru Mts Muhamadiyah juga mengabadikan momen tersebut bersama jajaran Forkopimda untuk berfoto bersama.

    temanggung jawa tengah tni ad
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    KODIM 0706 TEMANGGUNG GELAR AKSI KEMANUSIAAN...

    Artikel Berikutnya

    Program RTLH Milik Tabroni Mulai di Garap

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat Melangsir Mengangkat Kayu ke Titik Sasaran Dengan Cara Manual
    Tingkatkan  Nasionalisme, Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Upacara  Bendera Mingguan
    10 Tahun Kepemimpinan Jokowi, Lima Polda Terbentuk 

    Ikuti Kami